Hide Menu

Ayo Cari Tahu 10 Cara Memelihara Hamster Campbell Jika Tertarik dengan Hewan Ukuran Mungil

Berikut Cara Merawat Hamster agar Sehat yang Dapat Unyulicious Lakukan untuk Si Campbell atau Jenis Lainnya.

Artikel Cara Memelihara Hamster Campbell ini diposting diperbarui
1 Pembaca
Like
Cara Memelihara Hamster Campbell 2024
© freepik.com

Sekilas tentang Hamster Campbell

Sekilas tentang Hamster Campbell
freepik.com

Apakah Unyulicious sudah mengetahui tentang hamster sebelumnya? Ya, hamster adalah salah satu hewan yang banyak dipelihara karena perawatannya terbilang mudah. Selain itu, hamster memiliki sifat yang ramah dan dapat menjadi teman bermain untuk anak-anak. 

Hamster memiliki jenis yang beragam, seperti dari Syrian, Tiger, Argent, Golden, Dwarf, dan Campbell Panda. Di antara jenis hamster tersebut, hamster Campbell memiliki ukuran tubuh yang mungil. Bahkan, tidak jarang orang menyebutnya dengan sebutan hamster kerdil. Lantas, bagaimana cara merawat hamster kecil? 

Sebelum membahas tentang cara merawat hamster agar sehat, yuk, menambah wawasan tentang hamster Campbell. Hamster ini adalah salah satu jenis yang mudah ditemukan di Indonesia. Berbanding terbalik dengan ukuran tubuh hamster Syrian yang besar, Campbell memiliki tubuh yang cenderung kecil dan mungil. 

Jenis hamster Campbell ditemukan oleh W.C. Campbell pada tahun 1902. Oleh karena itu, tidak heran jika nama hamster ini sama dengan naman penemunya. Secara umum, Campbell memiliki warna mata hitam dan coklat, warna abu pada bulu, dan gambar corak yang unik. Namun, beberapa jenis hamster Campbell memiliki mata warna merah. 

Habitat asli hamster Campbell adalah di Kota Mongolia atau di daerah antara Cina dan Rusia. Oleh sebab itu, Campbell sering disebut Russian hamster. Di sisi lain, hewan mungil ini memiliki genetik yang dekat dengan jenis hamster Winter White.

Adapun ciri-ciri khusus hamster Campbell, antara lain:

  • Campbell bersifat nokturnal ketika Unyulicious memelihara atau menaruhnya di kandang. 
  • Memiliki panjang tubuh sekitar 9-15 cm.
  • Mampu hidup hingga usia 2 tahun.
  • Suka menggigitt sehingga sering disebut nippy bitter.
  • Senang hidup berkelompok. Makanya, ketika memutuskan untuk memelihara Campbell, sebaiknya belilah beberapa pasang.
  • Punya masa subur yang lebih singkat, yaitu hanya 3 hari.
  • Siap dikawinkan pada usia 3 bulan.

Karakter Campbell lebih penakut dan bisa jadi Anda akan digigit karena ia merasa terancam. Oleh sebab itu, meskipun berukuran mungil, Unyulicious tetap harus berhati-hati dalam melakukan pemeliharaan. 

Itulah sekilas pengetahuan tentang Campbell, cukup menarik bukan untuk dipelihara? Untuk itu, jika Unyulicious ingin tahu cara memelihara hamster Campbell yang tepat, simak penjelasannya di dalam artikel ini hingga akhir. Ayo gulir sekarang! 

I. G. A. Pusparani
Writer
Content Writer

Alis Volat Propriis

L. Ramadhani
Editor
Content Editor

Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.

Konten ini dikerjakan sepenuhnya oleh Unyu. Meski Unyu terkadang menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen atau pihak pemasang iklan, namun produsen dan pihak lainnya tidak berperan dalam menentukan isi atau penentuan peringkat dalam konten Unyu. Silakan baca kebijakan editorial Unyu untuk lebih detail.
Pakar dalam konten ini hanya meninjau isi konten bagian artikel seperti tips, tutorial, cara, promo dan lainnya. Produk dan/atau layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

10 Cara Memelihara Hamster Campbell - Terbaru 2024

Melansir dari penelitian Eli (2010), secara relatif hamster adalah hewan yang mudah dipelihara. Namun, sekalinya mereka terkena penyakit, maka kondisi mereka dapat memburuk dengan cepat. 

Untuk mencegah hal buruk terjadi pada hamster kesayangan, hendaknya Unyulicious melakukan cara merawat hamster yang benar. Oleh sebab itu, perhatikan penjelasan terbaru dari setiap section tentang cara memelihara hamster Campbell di bawah ini, ya! 

1
Memilih Kandang yang Sesuai

Kandang Sangat Berpengaruh pada Kesehatan Hamster

Memilih Kandang yang Sesuai

2
Siapkan Serbuk Kayu

Pastikan Memilih Serbuk Kayu yang Halus

Siapkan Serbuk Kayu

3
Isi Kandang dengan Peralatan yang Dibutuhkan

Isi Kandang dengan Mainan agar Hamster Tidak Stres

Isi Kandang dengan Peralatan yang Dibutuhkan

4
Memberi Makanan secara Rutin

Beri Hamster Nutrisi Terbaik untuk Pertumbuhannya

Memberi Makanan secara Rutin

5
Memberi Air Minum

Pastikan Air Minum Selalu dalam Keadaan Bersih

Memberi Air Minum

6
Memberi Tempat Persembunyian yang Nyaman

Hamster Itu Hewan yang Memiliki Naluri Bersembunyi

Memberi Tempat Persembunyian yang Nyaman

7
Penempatan Rumah Hamster yang Tepat

Jauhkan Lokasi Penempatan Rumah dari Ancaman Predator

Penempatan Rumah Hamster yang Tepat

8
Memandikan Hamster dengan Cara yang Benar

Mandi Bermanfaat untuk Menjaga Hamster Tetap Bersih

Memandikan Hamster dengan Cara yang Benar

9
Mengawasi Kesehatan Hamster secara Berkala

Hamster yang Sakit akan Sangat Mengkhawatirkan

Mengawasi Kesehatan Hamster secara Berkala

10
Membersihkan Kandang Secara Rutin

Bersihkan Kandang Secara Menyeluruh hingga ke Sudutnya

Membersihkan Kandang Secara Rutin

Anda bisa percaya Unyu. Kami memberikan ulasan dan rekomendasi jujur berdasarkan pengetahuan mendalam dan pengalaman dunia nyata. Cari tahu lebih lanjut tentang cara Unyu meninjau dan merekomendasikan produk dan layanan.
Kandang Sangat Berpengaruh pada Kesehatan Hamster
© freepik.com
1
Kandang Sangat Berpengaruh pada Kesehatan Hamster

Memilih Kandang yang Sesuai

Rekomendasi kami

Hal pertama dan sangat penting yang perlu Unyulicious persiapkan adalah pemilihan kandang. Kandang yang tepat itu harus sesuai dengan kebutuhan hamster.

Setiap jenis hamster membutuhkan kandang yang berbeda-beda. Akan tetapi, pada dasarnya ia membutuhkan tempat yang cukup luas untuk bertahan hidup, bergerak, dan bermain. Ukuran kandang yang ideal untuk hamster berkisar 60×30 sentimeter.

Sebaiknya, gunakan kandang yang terbuat dari kaca atau plastik yang tebal. Pastikan bahwa kandang atau plastik tersebut memiliki beberapa lubang kecil untuk ventilasi di atasnya. Jika takut hamster keluar, Unyulicious juga bisa menambahkan kawat jaring agar hamster tidak kabur namun tetap dapat bernafas dengan nyaman.

Pastikan Memilih Serbuk Kayu yang Halus
© freepik.com
2
Pastikan Memilih Serbuk Kayu yang Halus

Siapkan Serbuk Kayu

Rekomendasi kami

Unyulicious dapat dengan mudah memperoleh serbuk kayu. Selain serbuk lokal, terdapat pula serbuk impor dengan kualitas dan harga yang tentu lebih mahal.

Serbuk kayu impor memiliki kandungan air yang lebih sedikit, lebih bersih, bebas debu, warna lebih putih, dan bebas bahan kimia. Dengan keuntungan tersebut, tentu dapat menjamin kesehatan dan memperindah bulu hamster.

Ketebalan serbuk kayu yang baik berkisar 2-3 sentimeter dari alas kandang. Adapun fungsi serbuk kayu, antara lain:

  • Tempat berlindung dari cuaca panas dan dingin
  • Alas tidur
  • Media penyerap kencing hamster
  • Bahan pembuat sarang 
Isi Kandang dengan Mainan agar Hamster Tidak Stres
© freepik.com
3
Isi Kandang dengan Mainan agar Hamster Tidak Stres

Isi Kandang dengan Peralatan yang Dibutuhkan

Rekomendasi kami

Setelah memilih kandang dan serbuk kayu, selanjutnya adalah isi kandang dengan peralatan penunjang. Jangan biarkan kandang kosong agar hamster tidak mudah stres. Pasalnya, hamster yang stres akan sangat berpengaruh pada tumbuh kembangnya. 

Unyulicious perlu menambahkan tempat makan dan minum serta beberapa alat bermain. Jika hamster memiliki sifat yang pasif, pemberian alat bisa jadi tidak diperlukan. Sebaliknya, jika hamster cukup aktif, Unyulicious bisa menyiapkan aquarium yang berisi mainan roda berputar atau mainan lainnya.

Beri Hamster Nutrisi Terbaik untuk Pertumbuhannya
© freepik.com
4
Beri Hamster Nutrisi Terbaik untuk Pertumbuhannya

Memberi Makanan secara Rutin

Rekomendasi kami

Memberi makanan yang tepat secara rutin merupakan hal penting yang harus Unyulicious lakukan. Cara memelihara hamster Campbell yang keempat ini bisa Unyulicious lakukan dengan memberi makanan sekitar 15-20 gram per hari untuk memenuhi kebutuhannya.

Masalah makan yang akan Unyulicious jumpai adalah kebiasaan hamster yang suka menimbun atau menyembunyikan makanannya. Itulah yang membuat pemilik membersihkan makanan tersebut karena bisa jadi sudah tidak segar lagi.

Padahal, hal tersebut dapat membuat hamster stres karena kehilangan sesuatu miliknya. Oleh sebab itu, Unyulicious perlu memeriksa makanan yang ia sembunyikan. Jika makanan sudah basi atau berbau, maka ganti dengan makanan yang baru di tempat hamster menyembunyikannya. 

Tidak hanya makanan wajib sehari-hari, Unyulicious juga perlu memberi vitamin. Vitamin yang dapat Unyulicious berikan yaitu vitamin A dan D agar ia tetap sehat, semakin gemuk, dan lucu. 

Pastikan Air Minum Selalu dalam Keadaan Bersih
© freepik.com
5
Pastikan Air Minum Selalu dalam Keadaan Bersih

Memberi Air Minum

Rekomendasi kami

Selain makanan dan vitamin, Unyulicious juga perlu memberi hamster air minum. Unyulicious bisa menyediakan air minum di dalam pipa yang mudah disedot oleh hamster. 

Unyulicious perlu mengganti air tersebut sehari sekali guna menjaga kebersihan dan kualitas air. Hamster sangat menyukai air yang segar daripada hangat. Oleh sebab itu, selalu pastikan bahwa air minum yang bersih tersebut selalu dalam temperatur yang dingin dan segar, ya! 

Hamster Itu Hewan yang Memiliki Naluri Bersembunyi
© freepik.com
6
Hamster Itu Hewan yang Memiliki Naluri Bersembunyi

Memberi Tempat Persembunyian yang Nyaman

Rekomendasi kami

Hamster adalah hewan yang suka bersembunyi. Oleh sebab itu, Unyulicious perlu menyediakan tempat persembunyian untuk hamster di kandangnya. Tempat persembunyian dapat membuat hamster lebih nyaman dan aman. Unyulicious bisa membelinya di toko hewan atau membuatnya dari potongan kardus. 

Mengingat hamster yang suka menyembunyikan makanannya, maka Unyulicious juga perlu memeriksa tempat persembunyian tersebut secara berkala. Pasalnya, makanan yang mudah busuk akan membuat tempat tersebut menjadi kotor. 

Kebiasaan hamster tersebut perlu Unyulicious perhatikan agar ia tetap sehat dan terhindar dari penyakit. Selain itu, membersihkan tempat persembunyian juga menghindarkan kandang dari bau tidak sedap. 

Jauhkan Lokasi Penempatan Rumah dari Ancaman Predator
© freepik.com
7
Jauhkan Lokasi Penempatan Rumah dari Ancaman Predator

Penempatan Rumah Hamster yang Tepat

Unyulicious juga perlu memerhatikan peletakan kandang. Letakkan kandangnya di sudut rumah yang tidak terkena sinar matahari secara langsung. Terus menerus terkena sinar matahari akan menjadi bahaya untuknya dan membuat ia selalu bersembunyi. Akibatnya, ia akan kurang makan, tidak bertumbuh, dan cepat mati. 

Selain terkena sinar matahari, jauhkan lokasi peletakan rumah hamster dari ancaman predator. Jauhkan kandang hamster dari jangkauan predator agar hamster tidak melarikan diri. 

Mandi Bermanfaat untuk Menjaga Hamster Tetap Bersih
© freepik.com
8
Mandi Bermanfaat untuk Menjaga Hamster Tetap Bersih

Memandikan Hamster dengan Cara yang Benar

Rekomendasi kami

Sebenarnya, hamster adalah hewan yang bersih dan bisa membersihkan tubuhnya sendiri. Akan tetapi, untuk membangun chemistry, Unyulicious juga bisa memandikannya. Metode pemandian yang tepat dapat membuat hamster menjadi lebih jinak dan terhindar dari rasa takut.

Unyulicious hanya perlu menyiapkan air bersih dan sikat lembut untuk membersihkan bulu-bulunya. Caranya, celupkan hamster ke dalam air, selanjutnya sisir lembut bulu hamster hingga bersih.

Pada bagian wajah, Unyulicious hanya perlu mengelapnya dengan lembut menggunakan kain. Gunakan kain yang tidak kasar agar tidak menyakiti bagian tubuh hamster.

Akan tetapi, jika takut memandikan hamster menggunakan air, Unyulicious bisa memandikannya dengan pasir mandi hamster. Unyulicious hanya perlu menyiapkan wadah berisi pasir mandi, lalu hamster akan berguling-guling di atasnya untuk membersihkan tubuhnya. Pasir mandi juga tersedia dalam varian wewangian yang aman untuk hamster. 

Hamster yang Sakit akan Sangat Mengkhawatirkan
© freepik.com
9
Hamster yang Sakit akan Sangat Mengkhawatirkan

Mengawasi Kesehatan Hamster secara Berkala

Secara umum, hamster termasuk ke dalam hewan yang tidak mudah sakit. Namun, Unyulicious tetap perlu mengawasi kondisi kesehatannya secara rutin.

Untuk itu, Unyulicious bisa memerhatikan gejala gangguan kesehatannya melalui keaktifan, kondisi bulu, pola makan, kondisi mata, diare atau tidak, dan apakah hamster bersin atau tidak. 

Jika hamster menunjukkan salah satu gejala di atas, Unyulicious perlu mewaspadainya karena bisa jadi hamster infeksi. Unyulicious bisa membawanya ke klinik hewan untuk mendapatkan penanganan yang tepat. 

Bersihkan Kandang Secara Menyeluruh hingga ke Sudutnya
© freepik.com
10
Bersihkan Kandang Secara Menyeluruh hingga ke Sudutnya

Membersihkan Kandang Secara Rutin

Tahap terakhir yang dapat Unyulicious lakukan adalah membersihkan kandang dan tempat persembunyian hamster. Umumnya, pembersihan kandang menjadi masalah tersendiri untuk pemilik hamster.

Selain bisa mengganggu kesehatan hamster, kebersihan kandang juga bisa mengganggu kesehatan lingkungan sekitar. Misalnya, muncul bau yang tidak sedap dan dapat mendatangkan penyakit. Oleh sebab itu, jika Unyulicious memilih untuk merawat hamster, jangan lupa untuk membersihkan kandang hamster secara konsisten. 

Tanya Jawab Seputar Cara Memelihara Hamster Campbell

Sebelum Unyulicious mengakhiri artikel ini, luangkan sedikit waktu untuk membaca beberapa pertanyaan terkait cara memelihara hamster Campbell. Tentunya, pertanyaan dan jawaban di bawah ini dapat menambah wawasan Unyulicious. Ayo simak sama-sama!

Apa makanan Hamster Campbell?

Makanan Hamster Campbell adalah buah, sayuran, roti gandum, dan sereal. 

Apakah Hamster Campbell bisa hidup sendiri?

Iya, selain menempatkannya bersama si pasangan, Hamster Campbell bisa hidup sendiri. 

Hamster sebaiknya ditaruh mana?

Sebaiknya Anda menaruh hamster di liang atau tempat yang gelap agar mereka dapat bersembunyi dari predator. 

Kesimpulan: Cara Memelihara Hamster Campbell

Daripada memelihara hewan lain, cara mengurus hamster dapat dikatakan lebih mudah. Meskipun mudah, Anda tetap tidak boleh asal dalam melakukan pemeliharaan hamster. Terlebih jika induk hamster sedang hamil dan akan melahirkan bayi hamster. 

Bayi hamster yang akan lahir tentu membutuhkan perawatan yang ekstra. Namun, semakin bertambahnya umur hamster, maka perawatannya akan lebih mudah karena ia sudah mengerti cara untuk bertahan hidup. 

Oleh sebab itu, cara memelihara hamster Campbell di atas semoga dapat menjadi pedoman untuk Unyulicious. Cara tersebut juga bagus untuk Unyulicious terapkan kepada jenis hamster lain. Di samping menerapkan cara di atas, jangan lupa untuk selalu memberi kasih sayang kepada si hamster, ya! 

Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya. Harga yang tercantum di konten Unyu adalah harga terendah di marketplace, toko, atau situs resmi produk saat konten dibuat.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Unyu mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.

Komentar & Diskusi

Berikan ulasan mengenai konten ini, ulasan anda akan sangat berguna untuk kami dan pembaca lainnya, bantu pembaca lainnya mendapatkan banyak informasi

guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Konten Serupa

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Kompas.com Liputan6 Tribun Network Merdeka.com Tempo